Kamis, Agustus 9

TANTANGAN PENDIDIKAN ISLAM DI ERA GLOBAL (SEM 4& 6)



 TANTANGAN PENDIDIKAN ISLAM DI ERA GLOBAL

UNTUK SEMESTER 4 & 6
MATA KULIAH: TEKNOLOGI PENDIDIKAN & PERENCANAAN SISTEM KEPENDIDIKAN ISLAM

Pendidikan Islam dari perspektif esensi pengajaran mempunyai keunggulan, karena di dalamnya terdapat pengajaran umum plus agama. Pendekatan keagamaan memberikan posisi strategis bagi pendidikan Islam mendidik generasi muda masyarakat Islam dalam menumbuhkembangkan potensi-potensi bawaan, baik bawaan jasmani maupun rohani sejalan dengan norm yang tumbuh, kembang dan dipakai dalam masyarakat dan kebudayaannya. Baik pendidikan Islam itu berakar dari pemaknaan tarbiyah, ta’lim, tahdzib, maupun ta’dib dll., tetap saja mempunyai substansi pemberiaan ilmu pengetahuan dan pengembangan keseluruhan potensi diri manusia, baik potensi bawaan sesuai dengan fitrahnya maupun potensi yang wujud dan berubah karena berbagai faktor pengaruh lingkungan, sekaligus pembentukan kepribadian, prilaku (budaya) dan sikap mental.
potensi besar pendidikan Islam itu:
  1. Masyarakat pendukung pendidikan Islam yang tinggi
  2. Pengalaman besar dan sudah lama masanya eksis secara mandiri
  3. Lembaga pendidikan Islam beragam bentuk dan banyak jumlahnya
  4. SDM para pakar dan menejer pendidikan Islam banyak
  5. Sudah mempunyai sistim yang kuat
  6. Ada Kementrian khusus memayunginya yakni  Kementrian  Agama
Tantangan  dari  bidang telekomunikasi di antaranya:
  1. Informasi terbuka dan bebas masuk melalui teknologi media canggih tanpa hambatan ruang dan waktu.
  2. Komunikasi canggih memperkecil dunia, mulai dari lintas kota – desa, daerah – nasional, nasional – internasional dan lintas benua.
  3. Tersedia situs pencari inforamsi dan media penghubung komunikasi dalam bentuk perangkat lunak segala bentuk sistim jaringan (facebook, e-mail, blogg, webset dll).
  4. Tersedia teknologi informasi dan media elektronik dan cetak canggih perangkat keras seperti personal computer dan jaringan, offset, camera webs, telpon seluler, jaringan televise, DVD dsb.
Dengan memanfaatkan potensi untuk meraih peluang dapat dilakukan dengan
(1) memanfaatkan daya dukung umat Islam, pengalaman, SDM pakar dan payung  Kemenag
(2) menyelenggaraan sistim pendidikan merebut peluang sekolah bertaraf internasional,
 (3) memproses secara maksimal input meraih peluang output sarjana muslim yang siap pakai akses pangsa pasar kerja,
(4) memberdayakan tenaga pendidik untuk meraih peluang guru berprestasi, sejahtera,
 (5) memfasilitasi penyelenggaraan sistem pendidikan dengan potensi anggaran besar tersedia untuk merebut peluang pendidikan yang maju dan modern.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar